PERAN PERTEMANAN DALAM MENDUKUNG KINERJA BISNIS START-UP
Jumlah wirausahawan di Indonesia semakin meningkat. Di Universitas Ciputra Surabaya, mahasiswa sedang menjalankan sebuah bisnis start-up. Dari 15 mahasiswa, 11 mahasiswa telah memilih teman sebagai rekan bisnis mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi peran pertemanan dalam mendukung kine...
Saved in:
| Main Author: | |
|---|---|
| Format: | Article |
| Language: | Indonesian |
| Published: |
Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Ciputra Surabaya
2018-07-01
|
| Series: | Jurnal Performa |
| Subjects: | |
| Online Access: | https://journal.uc.ac.id/index.php/performa/article/view/577 |
| Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
| Summary: | Jumlah wirausahawan di Indonesia semakin meningkat. Di Universitas Ciputra Surabaya, mahasiswa sedang menjalankan sebuah bisnis start-up. Dari 15 mahasiswa, 11 mahasiswa telah memilih teman sebagai rekan bisnis mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi peran pertemanan dalam mendukung kinerja bisnis start-up. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Informan yang dipilih merupakan delapan mahasiswa Universitas Ciputra jurusan International Business Management angkatan 2013 yang saat ini sedang menjalankan bisnis start-up secara berkelompok dan fasilitator mereka. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara semiterstruktur dan dokumentasi. Membercheck digunakan untuk menguji keabsahan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ternyata pertemanan bisa mendukung dan kurang mendukung kinerja bisnis start-up. Peran pertemanan mendukung dengan cara mempermudah komunikasi antar anggota karena adanya keterbukaan, meningkatkan kepercayaan, adanya inisiatif untuk membantu dan mendukung sesama, dan memberikan suasana yang nyaman sehingga bisa lebih produktif. Sebaliknya, peran pertemanan kurang mendukung dikarenakan berkurangnya kedisiplinan, mengganggu fokus serta menimbulkan sikap meremehkan terhadap tugas dan sesama sehingga menghambat adanya perkembangan. |
|---|---|
| ISSN: | 2527-4635 |