Senyawa Bioaktif pada Daun Lemba (Curculigo racemosa Ridl.)
Salah satu jenis keanekaragaman hayati yang tumbuh dan persebarannya cukup banyak di Kalimantan Tengah adalah tumbuhan lemba salah satunya dari jenis Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae. Selama ini masyarakat menggunakan tumbuhan lemba (Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae) sebagai bahan untuk pe...
Saved in:
| Main Authors: | , |
|---|---|
| Format: | Article |
| Language: | English |
| Published: |
Universitas Nusa Nipa
2023-10-01
|
| Series: | Spizaetus |
| Subjects: | |
| Online Access: | https://spizaetus.nusanipa.ac.id/index.php/spizaetus/article/view/286 |
| Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
| Summary: | Salah satu jenis keanekaragaman hayati yang tumbuh dan persebarannya cukup banyak di Kalimantan Tengah adalah tumbuhan lemba salah satunya dari jenis Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae. Selama ini masyarakat menggunakan tumbuhan lemba (Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae) sebagai bahan untuk penyembiuhan penyakit, dan belum ada penelitian terkait kandungan dari tumbuhan lemba (Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan senyawa bioaktif daun lemba (Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae). Metode penelitian yang dilakukan adalah identifikasi sampel seluruh bagian tanaman di Laboratorium Karakterisasi Botani di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Kandungan bioaktif daun lemba yang diuji berupa tanin, alkaloid, saponin dan flavonoid. Hasil pengujian senyawa bioaktif secara kualitatif menunjukkan senyawa bioaktif yang terkandung pada daun lemba (Curculigo racemosa Ridl. Hypoxidaceae) adalah senyawa tanin, saponin, flavonoid dan kalkon,. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar uji lanjut mengenai identifikasi kandungan senyawa bioaktif secara kuantitatif dan uji efektivitas ekstrak daun.
|
|---|---|
| ISSN: | 2716-151X 2722-869X |